Rahman A, Irfan (2012) Pembangunan Website E-Commerce Pada Qonita Fashion. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Qonita Fashion merupakan sebuah perusahaan yang menjual barang seperti baju muslimah, kerudung, dan aksesoris. Qonita Fashion sendiri sudah memiliki banyak pelanggan di sekitar Bandung dan Jawa Barat. Qonita Fashion masih menggunakan pola bisnis tradisional dalam proses bisnisnya dimana pelanggan langsung datang ke Qonita Fashion untuk melakukan proses pembelian dan pembayaran barang. Sistem manual pun masih diterapkan untuk pencatatan transaksi penjualannya serta belum memiliki media promosi. Untuk menyelesaikan masalah tersebut, serta menjangkau pangsa pasar yang lebih luas Qonita Fashion ingin mengimplementasikan teknologi untuk mengotomasi proses bisnisnya dengan cara mengimplementasikan Electronic-Commerce atau yang biasa dikenal dengan E-Commmerce. Model pengembangan perangkat lunak menggunakan metode waterfall, sedangkan untuk pemodelan datanya menggunakan metode terstruktur yaitu Entity Relationship Diagram (ERD) untuk menggambarkan model data dan Data Flow Diagram (DFD) untuk menggambarkan model fungsional, Flowmap untuk menggambarkan aliran dokumen pada sistem manual yang sedang berjalan. Keamanan validasi data customer menggunakan message digest algorithm (MD5) sedangkan untuk keamanan protokol menggunakan Secure Socket Layer (SSL). Model pembayaran yang digunakan adalah model transaksi alternate consumer payment option dengan transfer antar bank dan model transaksi peer to peer payment dengan paypal, Aplikasi E-commrce ini mempermudah pelanggan dalam proses pembelian barang yang dijual oleh Qonita Fashion terutama untuk pelanggan yang berada di luar kota, dapat membantu pelanggan untuk mendapatkan informasi tentang produk yang ditawarkan oleh Qonita Fashion, dan dapat menjadi media promosi bagi Qonita Fashion serta memudahkan pelanggan dalam melakukan proses pembayaran.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Baju muslimah, kerudung, dan aksesoris |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2012 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:01 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:01 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/22475 |
Actions (login required)
View Item |