Peristiwa Komunikasi Ritual Pada Pergelaran Seni Kuda Renggong Di Kabupaten Sumedang (Studi Etnografi Komunikasi Mengenai Peristiwa Komunikasi Ritual Pada Pergelaran Seni Kuda Renggong Di Desa Cibunar Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang)

Agustina, Sylvia (2013) Peristiwa Komunikasi Ritual Pada Pergelaran Seni Kuda Renggong Di Kabupaten Sumedang (Studi Etnografi Komunikasi Mengenai Peristiwa Komunikasi Ritual Pada Pergelaran Seni Kuda Renggong Di Desa Cibunar Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Peristiwa Komunikasi Ritual Pada Pergelaran Seni Kuda Renggong Di Kabupaten Sumedang. Sehingga peneliti mencoba menganalisis dari aspek linguistik, aspek interaksi sosial, dan aspek kebudayaan. Tipe penelitian ini adalah kualitatif, metode penelitian yang digunakan adalah metode etnografi komunikasi. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dokumentasi, dan studi pustaka. Untuk samplingnya adalah sebanyak 5 orang informan. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik Purposive Sampling. Teknik analisa data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peristiwa komunikasi ritual pada pergelaran seni Kuda Renggong Di Kabupaten Sumedang dilihat dari struktur penyajiannya. Aspek linguistik dapat dilihat dari bagaimana penggunaan bahasa pada pergelaran seni Kuda Renggong. Aspek interaksi sosial dapat dilihat dari bagaimana masyarakat memaknai seni Kuda Renggong. Aspek kebudayaan dapat dilihat dari bagaimana sistem kepercayaan mempengaruhi adanya ritual pada pergelaran seni Kuda Renggong. Dari hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa sebuah peristiwa komunikasi ritual terdapat pada penyajian sebuah seni. Seni Kuda Renggong tidak lagi dianggap hanya sebagai sebuah seni pertunjukan hiburan saja, tetapi seni tradisi yang mengandung nilai sakral yang tetap dijaga oleh masyarakat di Kabupaten Sumedang khususnya di Desa Cibunar. Saran dari penelitian ini adalah agar masyarakat lebih bisa menghargai, menjaga dan melestarikan seni tradisi sebagai aset kebudayaan tradisional tanpa mengikis kesakralan dari seni tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Ritual, Etnografi Komunikasi, Linguistik, Interaksi Sosial, Kebudayaan, Seni, Tradisi
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2012
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:02
Last Modified: 16 Nov 2016 08:02
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/23250

Actions (login required)

View Item View Item