Dezi Aji Susilo, Segar (2013) Manajemen Kinerja Aparatur Dinas Komunikasi Dan Informatika Provinsi Jawa Barat (Studi Tentang Pelayanan Mobille Community Access Point). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini dilakukan karena dilatar belakangi oleh adanya beberapa masalah yaitu manajemen kinerja aparatur yang kurang berjalan sesuai dengan di Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat, kurangnya kemampuan staf dan kemajuan teknologi terutama di bidang perangkat keras maupun perangkat lunak dalam mejalankan M-CAP (Mobile Community Access Point) sehingga menyebabkan sistem informasi pelayanan M-CAP belum berjalan secara maksimal dan kurang efektif. Maka dari itu dibutuhkan manajemen kinerja aparatur dalam pelayanan M-CAP terhadap masyarakat pedesaan yang belum terjangkau layanan internet. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori manajemen dan evaluasi kinerja menurut Simanjuntak. Manajemen kinerja aparatur ada tiga teori yang digunakan yaitu, Perencanaan, Pembinaan, Evaluasi Kinerja. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah melalui studi pustaka, studi lapangan dan observasi serta dengan melakukan wawancara, informan dalam penelitian ini adalah aparatur Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat dengan menggunakan teknik purposive Berdasarkan hasil penelitian, Perencanaan sudah berjalan dengan baik hal ini di karenakan adanya rencana yang telah disiapakan oleh dinas komunikasi dan informatika Provinsi Jawa Barat di masa yang akan datang, yaitu sarana dan prasarana yang akan dilakukan dengan menggunakan konsep e-Government. Pembinaan berjalan cukup baik hal ini berdasarkan struktur organisasi dan adanya bimbingan khusus bagi aparatur Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat. Evaluasi kinerja yang diterapkan cukup baik, namun masih banyak penempatan-penempatan yang tidak sesuai dengan latar belakang pendidikan dan kemampuan setiap aparatur.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen Kinerja, Kinerja Aparatur, Pelayanan M-CAP |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2012 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:02 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:02 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/23322 |
Actions (login required)
View Item |