Syafiq Rani, Naufal (2013) Pembangunan Aplikasi E-Commerce pada Distro Branson For Life. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Distro Branson For Life yang terletak di kawasan perumahan Ujung Berung Indah blok E18. Distro ini bergerak di bidang penjualan pakaian. Untuk transaksi penjualannya, distro masih mengandalkan konsumen untuk datang langsung ke toko. Untuk promosi produknya distro Branson For Life belum memiliki sarana promosi yang dapat menginformasikan produknya secara detail. Pengelolaan data transaksi, produk dan stok produknya pun masih menggunakan dokumen-dokumen yang nantinya diolah menggunakan microsoft excel.Aplikasi E-Commerce ini dibangun untuk mengatasi permasalahan tersebut. Pemodelan aplikasi ini menggunakan metode terstruktur yaitu dengan menggunakan diagram konteks dan Data Flow Diagram (DFD). Sistem ini memiliki beberapa fasilitas untuk member, pegawai, dan pemilik. Member memiliki fasilitas untuk membeli barang, memilih metode pembayaran (menggunakan paypal atau transfer bank) dan retur barang, sedangkan pegawai memiliki fasilitas pengolahan data produk, pemesanan, pengiriman, dan toko, sedangkan pegawai memiliki fasilitaas pengolahan laporan stok dan pengolahan data transaksi.Berdasarkan hasil penelitian dan setelah dilakukannya pengujian alpha menggunakan black box dan pengujian beta menggunakan kuesioner terhadap aplikasi ini dapat diambil kesimpulan bahwa e-commerce di Distro Branson For Life mempermudah konsumen dalam bertransaksi, mempermudah distro dalam mempromosikan produk secara detail, dan mempermudah dalam pengelolaan data transaksi, produk, dan stok produk.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | E-commerce, Konvensional, Transaksi, Pakaian, Branson For Life. |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2013 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:05 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:05 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/25364 |
Actions (login required)
View Item |