Ary Walidaya, Delly (2015) Usulan Metode Six Sigma Produksi Sepatu Converse Di PT. Glostar Indonesia Sukabumi Jawa Barat. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Pergerakan dunia bisnis yang sangat cepat berdampak pada perusahaan kecil atau besar yang mengakibatkan banyak perusahaan melihat semakin mengecilnya kesuksesan. PT. Glostar Indonesia berupaya untuk melakukan kegiatan investasi dengan membangun industri sepatu yang mempunyai prospek yang baik untuk perekonomian perusahaan dan kebutuhan manusia. Perusahaan ini merupakan badan hukum yang didirikan berdasarkan hukum Indonesia yang bergerak dalam bidang produksi sepatu kasual. Pada pabrik gedung B di PT. Glostar Indonesia yang memproduksi sepatu, banyak mengalami kecacatan produk seperti pada bagian atas (upper) dan bawah (lower) sepatu yang tidak sesuai dengan produk yang diinginkan. Pengendalian kualitas diharapkan dapat mengurangi variasi tingkat kecacatan produk diperusahaan PT. Glostar Indonesia dengan menggunakan metode Six Sigma.Metode six sigma digunakan untuk mengurangi cacat produk yang terjadi, manfaat yang akan diperoleh setelah menggunakan metode six sigma yaitu peningkatan kualitas produk menuju zero defect. Data-data yang dikumpulkan yaitu mulai dari data produksi produk selama 1 tahun, data jenis cacat yang terjadi pada produk selama periode tersebut sebagai analisis sigma yang dilanjutkan dengan mengidentifikasi tindakan dan solusi yang efektif menggunakan metode 5W1H.Hasil dari penelitian ini menunjukkan pada PT. Glostar Indonesia, terdapat 23 jenis CTQ. Nilai tingkat sigma untuk produk sepatu adalah nilai 3,81. Nilai tingkat sigma ini sudah cukup baik untuk perusahaan yang masih berkembang karena telah melebih tingkat sigma standar untuk perusahaan yang berada di negara Indonesia yaitu 3 sigma. Nilai DPMO sebanyak 10.424 nilai tersebut menunjukan dari 1 juta produk yang diproduksi kemungkinan terjadi cacat sebanyak 10.424. Untuk usulan perbaikan produk dilakukan dengan menggunakan 5W1H.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Six Sigma, 5W1H. |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Industri > 2015 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:05 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:05 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/25507 |
Actions (login required)
View Item |