Evaluasi kinerja pelayanan Trans Metro Bandung dari sisi pengguna dengan menggunakan analisis GAP : (studi kasus : Koridor II Cicaheum - Cibereum PP)

Supriatna, Yudi (2013) Evaluasi kinerja pelayanan Trans Metro Bandung dari sisi pengguna dengan menggunakan analisis GAP : (studi kasus : Koridor II Cicaheum - Cibereum PP). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Kota Bandung mulai menerapkan angkutan umum dengan kapasitas cukup besar yang popular sering disebut Trans Metro Bandung (TMB). Dioperasikannya TMB bertujuan untuk merubah sistem angkutan umum massal menjadi lebih baik dari sisi manaajemen maupun kualitas pelayanannya. Jalur Cicaheum-Cibeureum (Koridor 2) dioperasikan mulai tanggal 6 November 2013 dimana Pemerintah Kota Bandung dengan mengggandeng pihak Perum Damri sebagai operatornya. Sebagai angkutan umum massal perkotaan TMB harus memenuhi Standar Pelayanan Minimal yang dikeluarkan Kementerian Perhubungan (PM Nomor 10 Tahun 2012) untuk enam aspek yang terdiri dari aspek keamanan, keselamatan, kenyamanan, keterjangkauan, kesetaraan, dan keteraturan. Hasil dari evaluasi penilaian kinerja pelayanannya maka didapatkan untuk persepsi aspek keamanan pengguna semuanya menilai baik dan preferensinya semua pengguna menilai penting, aspek keselamatan pengguna menilai baik dan preferensi pengguna menilai sangat penting, persepsi aspek kenyamanan pengguna menili baik dan preferensinya pengguna menilai sangat penting, persepsi aspek keterjangkauan pengguna menilai baik dan preferensinya pengguna menilai sangat penting, persepsi aspek kesetaraan pengguna menilai baik dan preferensinya pengguna menilai sangat penting, dan persepsi aspek keteraturan pengguna menilai baik dan preferensinya pengguna menilai sangat penting. Untuk nilai kesenjangan (Gap) persepsi dan preferensi yang memiliki nilai kesenjaangan tinggi yaitu waktu tunggu bus (F1) sebsear -1,8 dan yang palin kecil tarif/biaya (D2)sebesar -0,1.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Persepsi, Preferensi, Kinerja Pelayanan, Analisis GAP
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Perencanaan Wilayah Dan Kota > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Perencanaan Wilayah dan Kota (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26065

Actions (login required)

View Item View Item