Pengaruh diferensiasi produk dan desain produk terhadap keputusan pembelian pada Galeri Elik Keramik Bandung

Yatul Solijaj, Rossy (2013) Pengaruh diferensiasi produk dan desain produk terhadap keputusan pembelian pada Galeri Elik Keramik Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada konsumen Galeri Elina Keramik di Bandung. Fenomena yang terjadi adalah semakin berkembangnya usaha keramik salah satunya berbentuk Galeri, banyak strategi yang dilakukan untuk menarik konsumen melakukan pembelian, menerapakan strategi diferensiasi produk dan desain produk, sehingga para konsumen datang untuk membeli produk yang tersebut. Namun Galeri Elina keramik kurang memperhatikan hal itu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh desain produk dan diferensiasi produk terhadap pembelian terhadap keputusan pembelian pada konsumen Galeri Elina Keramik di Bandung.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dan kuantitatif. Unit analisis dalam penelitian ini adalah konsumen yang melakukan pembelian di Galeri Elina keramik Bandung yang berjumlah 1383 dengan sampel sebanyak 100 responden. Pengujian statistik yang digunakan adalah perhitungan korelasi pearson, analisis regresi, korelasi, koefisien determinasi, uji hipotesis, dan juga menggunakan bantuan program aplikasi SPSS 17.0 for windows.Hasil penelitian menunjukkan bahwa keputusan pembelian pada Galeri Elina keramik Bandung secara keseluruhan berada dalam kategori baik bagi sebagian besar konsumen seperti pada pengenalan masalah, pencarian informasi, evaluasi alternatif, keputusan membeli, hanya pada indikator pasca pembelian saja yang berada pada kategori cukup. Sedangkan Sebagian besar konsumen menilai diferensiasi produk yang dilakukan Galeri Elina keramik sudah cukup baik. Kemudian kebanyakan dari konsumen menilai bahwa sistem kerapihan pada pewarnaan keramikmasi kurang .Hal ini dikarenakan diferensiasi produk dan disain produk secara bersama-sama memberikan pengaruh yang cukup besar terhadap keputusan pembelian konsumen di Galeri Elina keramik. Diantara variable independen, diferensiasi produk memberikan pengaruh yang lebih besar terhadap keputusan pembelian konsumen di Galeri Elina keramik dibandingdisain produk. desain produk secara parsial hanya memberikan pengaruh yang kurang besar terhadap keputusan pembelian, sementara diferensiasi produk secara parsial memberikan pengaruh cukup besar terhadap keputusan pembelian

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Diferensiasi produk, desain produk dan Keputusan pembelian
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26225

Actions (login required)

View Item View Item