Pengaruh kemampuan wirausaha dan kreativitas terhadap keberhasilan usaha pada restoran Sindang Reret Cabang Surapati Bandung

Kurnia Nurzaman, Retno (2013) Pengaruh kemampuan wirausaha dan kreativitas terhadap keberhasilan usaha pada restoran Sindang Reret Cabang Surapati Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada Restoran Sindang Reret Surapati Bandung fenomena nya adanya sumber daya manusia yang relatif masih rendah, dikarenakan kurangnya sikap pengusaha yang kurang berpengalaman baik dalam kemampuan teknik, kemampuan mengkoordinasikan, keterampilan mengelola sumber daya manusia maupun kemampuan mengintegrasikan operasi perusahaan. Tidak kompeten atau tidak memiliki kemampuan dan pengetahuan mengelola usaha merupakan faktor penyebab utama yang membuat perusahaan kurang berhasil. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan wirausaha, kreativitas, mempengaruhi keberhasilan usaha di Restoran Sindang Reret bandung.Metode yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis vertifikatif, dan analisis liner ganda. Penelitian ini menggunakan penelitian eksplanatori survey dengan teknik pengumpulan data. Populasi penelitian berjumlah 98 karyawan. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, kuesioner dan dokumentasi. Metode analisis menggunakan korelasi pearson product moment dan koefisien determinasi, serta uji t dengan menggunakan bantuan SPSS 20 for windows.Kemampuan wirausaha pada Restoran Sindang Reret Surapati Bandung secara umum berada dalam kategori baik. Kreativitas sebagian besar karyawan Restoran Sindang Reret Surapati Bandung secara umum berada dalam kategori baik. Keberhasilan usaha pada Restoran Sindang Reret Surapati Bandung secara umum berada dalam kategori baik. Kemampuan wirausaha dan kreativitas secara bersama-sama memberikan pengaruh terhadap keberhasilan usaha.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Wirausaha, Kreativitas , Keberhasilan Usaha
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26265

Actions (login required)

View Item View Item