Pembangunan game first person shooter 3D sejarah Pertempuran Lima Hari di Semarang berbasis desktop

Rusmayudi, Yudie (2014) Pembangunan game first person shooter 3D sejarah Pertempuran Lima Hari di Semarang berbasis desktop. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pertempuran lima hari di Semarang adalah serangkaian pertempuran antara rakyat Indonesia di Semarang melawan tentara Jepang. Pertempuran ini adalah perlawanan terhebat rakyat Indonesia terhadap Jepang pada masa transisi.Pertempuran yang terjadi pada tanggal 15 Oktober 1945 dan berakhir tanggal 20 Oktober 1945 menjadi bukti kegigihan para pejuang Indonesia di Semarang untuk mempertahankan wilayahnya dari Jepang. Penelitian ini bertujuan untuk membangun game sejarah pertempuran lima hari di Semarang yang menarik dari segi desain grafisnya dan memberikan kecerdasan kepada NPC (Non Playable Character) serta memperkenalkan peristiwa sejarah pertempuran lima hari di Semarang.Pembangunan aplikasi game pertempuran lima hari di Semarang ini menggunakan metodologi penelitian perangkat lunak dengan menggunakan metode waterfall, untuk pemodelan data menggunakan metode pemodelan berorientasi objek dan dibangun menggunakan unity 3d game engine serta menerapkan algoritma A* (A Star) untuk pencarian jalur dan fuzzy logic untuk pengambilan keputusan yang diterapkan terhadap NPC. Game ini berbasis desktop dan hanya dapat digunakan dengan sistem operasi windows xp keatas.Pada tahap pengujian aplikasi game , dilakukan pengujian dengan metode black box dan white box untuk menguji fungsionalitas pada aplikasi game yang dibangun, serta pengujian dengan teknik kuesioner yang ditujukan kepada para pengguna yang berumur 15 tahun ke atas. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, maka dapat diambil kesimpulan bahwa secara fungsional sistem sudah dapat menghasilkan hasil yang diharapkan, dengan tampilan aplikasi game yang cukup menarik dan di dalamnya terdapat informasi-informasi seputar sejarah Pertempuran Lima Hari Di Semarang yang dapat dijadikan sebagai salah satu media pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pertempuran Lima Hari Di Semarang, Pembangunan Aplikasi, Pengujian Aplikasi, Media Pembelajaran
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26339

Actions (login required)

View Item View Item