Perencanaan arsitektur sistem informasi untuk penyusunan electronic medical record menggunakan single identity number untuk upaya pelayanan kesehatan masyarakat yang terintegrasi dan mendukung konsep hospital without wall di Indonesia

Wahyu Utomo, Wiyogo (2014) Perencanaan arsitektur sistem informasi untuk penyusunan electronic medical record menggunakan single identity number untuk upaya pelayanan kesehatan masyarakat yang terintegrasi dan mendukung konsep hospital without wall di Indonesia. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penyediaan pelayanan kesehatan yang prima adalah tugas dan tanggung jawab pemerintah Indonesia kepada masyarakatnya.Oleh karena itu pemerintah di tuntut untuk dapat menyediakan fasilitas pelayanan kesehatan yang mudah, murah, cepat dan berkualitas di seluruh wilayah Indonesia. Keberadaan puskesmas, RSUD dan RSUP adalah salah satu bentuk tanggung jawab pemerintah kepada masyarakatnya. Pelayanan kesehatan yang prima bukan hanya dari segi infrastruktur saja akan tetapi bentuk pelayanan yang menyeluruh dan terintegrasi juga merupakan salah satu bentuk pelayanan kesehatan yang prima. Masyarakat membutuhkan hal tersebut ketika mereka akan berobat di seluruh unit pelayanan kesehatan di Indonesia. Salah satu bentuk nyata pelayanan adalah pencatatan data rekam medis pasien. Sistem rujukan berjenjang membutuhkan data rekam medis dari semua unit pelayanan kesehatan. Salah satu sistem yang dapat di implementasikan untuk pencatatan data rekam medis ini adalah sistem informasi electronic medical record.Arsitektur sistem informasi electronic medical record bertujuan untuk memberikan model pencatatan rekam medis secara online, real time dan terintegrasi. Penggunaan single identity number di sistem informasi electronic medical record sebagai no rekam medis unik setiap pasien. Sehingga diharapkan setiap pasien mempunyai satu data rekam medis dan dapat digunakan di seluruh unit pelayanan kesehatan. Arsitektur sistem informasi ini membutuhkan suatu perencanaan arsitektur enterprise yang menghasilkan arsitektur data, arsitektur aplikasi dan arsitektur dan arsitektur teknologi bagi enterprise memberikan jalan bagi strategi kemenkes dalam pengelolaan data rekam medis.Rencana implementasi yang dihasilkan EAP adalah berupa urutan pengembangan aplikasi dan rencana migrasi/akuisisi teknologi yang didasarkan atas pertimbangan bisnis utama, data dan aspek lingkungan IS yang lain. Rencana tersebut merupakan penerapan dari kondisi sistem saat ini dan cara mewujudkan sistem yang akan datang dengan pengembangan aplikasi dengan tahapan yang realistis.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Perencanaan Arsitektur Enterprise, Pelayanan kesehatan Rumah Sakit, Rekam Medis, Electronic Medical Record, Single Identity Number
Subjects: S2 Thesis > Magister Sistem Informasi > 2012
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26567

Actions (login required)

View Item View Item