Purnawan, Ryandy (2014) Laporan Kerja Praktek Lapangan Radio Mara FM 106.7 FM Bandung.
Full text not available from this repository.Abstract
Radio Mara 106.7 FM adalah salah satu radio swasta di Bandung yang sudah cukup lama berdiri, dimana sejak dari dahulu radio Mara menyiarkan acara-acara yang informatif dan menghibur, mulai dari news, musik, hingga acara talkshow live. Radio Mara 106.7 FM sejauh ini sudah berhasil melakukan tugasnya dalam menyampaikan berita dan informasi sesuai kaidah jurnalistik radio. Mulai dari penggunaan bahasa tutur yang berfungsi agar pendengar dapat mudah mencerna informasi dan berita yang disampaikan hingga melakukan proses pencarian berita, pemilihan berita yang menarik, mengelola sebuah berita, dan menyiarkan berita secara menarik, yang terkadang di kemas dengan cara yang lebih menghibur. Saat melakaukan kegiatan PKL, radio Mara 106.7 FM. Radio Mara menempatkan mahasiswa sesuai dengan konsentrasi keilmuannya di kampus. Seperti menempatkan penulis dalam divisi redaksi dan kreatif yang dimana penulis ditugaskan sebagai Script Writer, Asisten Produser acara Audiozone, dan menjadi admin social media online atau menjadi operator yang sifatnya insidental. Kegiatan-kegiatan yang dilakukan selama PKL pun dirasakan telah sesuai, seperti ketika menjadi Script Writer acara, yang diharuskan mencari informasi/berita yang sedang Aktual dan ramai diperbincangkan oleh masyrakat, lalu Asisten Produser yang ditugaskan untuk mengatur dan menjaga waktu siaran, serta menjadi admin social media online dimana bertugas untuk mengupdate segala bentuk berita ataupun informasi yang harus di ketahui pendengar melalui akun twitter. Secara keseluruhan, saat PKL id radio Mara penulis mendapatkan ilmu-ilmu dan pengetahunan baru yang pastinya kan sangat bermanfaat seperti bagaimana cara menulis format bahan siar yang sesuai dengan gaya penyiaran Radio Mara 106.7 FM. Selain itu penulis juga mendapatkan pengalaman seperti bagaimana mengoperasikan sarana dan prasarana yang ada seperti mixer yang digunakan operator sampai mengetahui bagaimana proses pengolahan bahan siar yang berupa backsound, iklan, hingga bumper yang digunakan oleh radio Mara 106.7 FM yang dilakukan di ruang produksi.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Radio Mara FM Bandung |
Subjects: | Laporan Kerja Praktek > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2013 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:08 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:08 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/27579 |
Actions (login required)
View Item |