Novitasari, Chindy (2014) Proses Public Relations Divisi Communication PT.Telekomunikasi Indonesia Regional Jawa Barat (Studi Deskriptif Tentang Proses Public Relations Divisi Communication PT. Telekomunikasi Indonesia Regional Jawa Barat Melalui Program Corporate Social Responsib. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui yaitu Proses Public Relations Divisi Communication PT. Telekomunikasi Indonesia Regional Jawa Barat melalui program Corporate Social Responsibility Dalam Mensosialisasikan Smart City WiFi Bandung Juara Kepada Masyarakat Di Kota Bandung. Untuk menjawab masalah tersebut peneliti mengangkat sub Fokus: Pengumpulan fakta, Pendefinisian Masalah, Perencanaan dan Program, Aksi dan Komunikasi, dan Evaluasi.Pendekatan penelitian adalah Kualitatif dengan studi deskriptif. Teknik penentuan informan dengan menggunakan purposive sampling, dengan informan penelitian berjumlah 4 orang Divisi Communication. Data penelitian diperoleh melalui wawancara mendalam, observasi non partisipan, dokumentasi, studi pustaka dan penelusuran data online. Untuk Uji Keabsahan data menggunakan peningkatan ketekunan dalam penelitian, triangulasi data, dan diskusi dengan teman sejawat. Adapun teknik pengumpulan data dengan mereduksi data, mengumpulkan data, menyajikan data, menarik kesimpulan dan evaluasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengumpulan fakta diambil dari draft dokumen konsep WiFi Bandung Juara dan data penggunaan internet masyarakat kota Bandung dari divisi IT PT.Telkom, mendefinisikan masalah dengan menyimpulkan data dan fakta yang diperoleh dan merumuskannya menjadi bahan sosialisasi, perencanaan dan pemrograman untuk menentukan media dan bentuk sosialisasi, aksi dan komunikasi dalam mensosialisasikan WiFi Bandung Juara melalui televisi dan radio lokal, evaluasi dengan cara melakukan evaluasi teknis pada setiap kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan. Saran yang disampaikan adalah hendaknya jadwal kegiatan, bentuk dan media yang digunakan dalam sosialiasasi diperluas dan diperbanyak melalui Koran, stiker banner ataupun media sosial dan internet tidak hanya melalui media elektronik saja.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Proses Public Relations, Pengumpulan Fakta, Pendefinisian Masalah, Perencanaan Dan Program, Aksi Dan komunikasi, Evaluasi, WiFi Bandung Juara |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2014 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:09 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:09 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28393 |
Actions (login required)
View Item |