Analisis Efektifitas dan Kepuasan Penggunaan Ruang Publik di Kawasan Benteng Kuto Besak Tepian Sungai Musi Kota Palembang

Syarif, Ahmad (2014) Analisis Efektifitas dan Kepuasan Penggunaan Ruang Publik di Kawasan Benteng Kuto Besak Tepian Sungai Musi Kota Palembang. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Saat ini, keberadaan ruang publik di kawasan Benteng Kuto Besak sebagai area konservasi lingkungan kawasan bersejarah menjadi wadah berlangsungnya kehidupan masyarakat menjadi tempat yang paling diminati oleh masyarakat khususnya masyarakat Kota Palembang. Ruang Publik Kawasan Benteng Kuto besak menjadi tempat berkumpul para muda-mudi, keluarga, perkumpulan kelompok��kelompok untuk sekedar melepas penat, duduk��duduk, ngobrol, berolahraga, bermain, serta sebagai salah satu tempat wisata bagi pengunjung luar Kota Palembang. Tujuan yang ingin dicapai adalah untuk mengetahui tingkat efektifitas dan kepuasan penggunaan ruang publik di kawasan Benteng Kuto Besak. Sasaran yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah mengidentifikasi karakteristik pengguna ruang publik kawasan Benteng Kuto Besak, mengindentifikasi karakteristik penggunaan ruang publik kawasan Benteng Kuto Besak, mengindentifikasi efektifitas penggunaan ruang publik kawasan Benteng Kuto Besak dan mengindentifikasi kepuasan berdasarkan persepsi dan preferensi pengunjung tentang pengunaan ruang publik kawasan Benteng Kuto Besak. Metode yang digunakan dalam studi ini adalah metode analisis deskriptif dan analisis tingkat kinerja. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif yang digunakan untuk menjelaskan atau menggambarkan berbagai karakteristik aspek penggunaan ruang publik di kawasan BKB, sedangkan analisis tingkat kinerja/persepsi dan kepentingan/preferensi masyarakat digunakan untuk memetakan hubungan antar persepsi dengan preferensi dari atribut-atribut yang telah ditentukan. Analisis tingkat kinerja terdiri dari dua komponen yaitu, analisis kuadran dan analisis kesenjangan (Gap). Dari penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa: (a) Penilaian fungsi ruang publik plaza dinilai ��baik�� (untuk kegiatan olahraga, bersantai dan komunikasi sosial) dan ��cukup�� (untuk kegiatan bermain). (b) Penilaian fungsi ruang publik pedestrian dinilai ��tidak sesuai fungsi��. (c) Penilaian tentang ruang publik plaza, penilaian pengunjung (yang menggunakan) menunjukkan bahwa 3 kegiatan dinilai ��baik" dan ��cukup��, sedangkan 1 kegiatan dinilai ��buruk sekali��. Selanjutnya penilaian; Penilaian pengunjung (yang tidak menggunakan) menunjukkan bahwa 3 kegiatan dinilai ��cukup��, sedangkan 1 kegiatan diniai ��buruk sekali��. (d) penilaian pengunjung tentang kenyamanan ruang publik pedestrian, menunjukkan bahwa kenyamanan di ruang publik pedestrian dinilai ��cukup��. Untuk analisis kepuasan dapat diketahui yang menjadi perioritas utama yang harus ditingkatkan pada ruang publik plaza adalah variabel kenyamanan, keamanan dan keselamatan. Sedangkan variabel yang menjadi prioritas utama untuk ditingkatkan pada ruang publik pedestrian adalah variabel kondisi bangunan, keamanan dan keselamatan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Efektifitas Ruang Publik, Kepuasan Ruang Publik Kawasan Benteng Kuto Besak
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Perencanaan Wilayah Dan Kota > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Perencanaan Wilayah dan Kota (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:09
Last Modified: 16 Nov 2016 08:09
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28560

Actions (login required)

View Item View Item