Fajar Nur Rohman, Mochamad (2014) Pengaruh Kualitas Teknologi Informasi dan Keadilan Tarif Pajak Terhadap Kepatuhan Perpajakan (Survey Terhadap Wajib Pajak Orang Pribadi di KPP Pratama Bandung Karees). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Masalah kepatuhan perpajakan adalah masalah penting di seluruh dunia. Salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan kepatuhan perpajakan adalah dengan meningkatkan pemanfaatan teknologi informasi di dalam pengelolaan dan kemudahannya, sehingga menghasilkan teknologi informasi yang berkualitas. Selain itu penerapan tarif pajak juga menjadi salah satu patokan agar aspek perpajakan dirasakan keadilannya oleh seluruh golongan masyarakat. Masalahnya, apakah kedua faktor ini benar-benar dapat meningkatkan kepatuhan perpajakan.Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan lebih rinci mengenai seberapa besar pengaruh kualitas teknologi informasi dan keadilan tarif pajak terhadap kepatuhan perpajakan. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif dan verifikatif. Dalam penelitian ini, populasinya adalah seluruh wajib pajak orang pribadi yang terdaftar di KPP Pratama Bandung Karees dan sampel yang diambil sebanyak 100 orang wajib pajak orang pribadi yang terdaftar di KPP Pratama Bandung Karees. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Simple Random Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas teknologi informasi dan keadilan tarif pajak berpengaruh positif dalam meningkatkan kepatuhan perpajakan orang pribadi di KPP Pratama Bandung Karees. Responden memberikan tanggapan yang baik. Dengan begitu, dapat disimpulkan wajib pajak orang pribadi pada KPP Pratama Bandung Karees telah patuh dalam melakukan kewajiban perpajakannya.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Teknologi Informasi, Tarif Pajak, Kepatuhan Perpajakan |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2014 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:10 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:10 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/29190 |
Actions (login required)
View Item |