Yasin (2002) PEMANFAATAN LASER – POINTER SEBAGAI PENGONTROL WINAMP DENGAN TAMPILAN DISPLAY.
Full text not available from this repository.Abstract
Laser yang pada umumnya hanya digunakan sebagai pointer presentasi saja ternyata dapat digunakan sebagai remote untuk mengontrol peralatan elektronika misalnya sebagai pengontrol WinAmp pada komputer. Laser sebagai media pengontrol WinAmp didukung oleh beberapa beberapa rangkaian diantaranya bagian penerima untuk menerima berkas sinar dari laser yang dijadikan pulsa pemicu pengaktifan fungsi-fungsi WinAmp. Bagian penerima ini terdiri dari dua buah rangkaian sejenis yang terdiri dari LDR, komparator dan resistor. Rangkaian PPI untuk menginterfacekan komputer dengan peralatan luar serta display untuk menampilkan hasil pengontrolan WinAmp. Remote laser untuk WinAmp ini mengontrol beberapa fungsi WinAmp pada kontrol utamanya. Seperti membuka file WinAmp dengan menu Start, menutup WinAmp dengan Quit, menjalankan fungsi Play, Pause, Stop, Next, Previous, Repeat, Suffle, membesarkan tampilan WinAmp menggunakan Zoom, menampilkan daftar lagu dengan Playlist, menampilkan Equalizer, menampilkan kontrol utama, WinAmp, dan mengatur volumenya. Untuk mengaktifkan fungsi-fungsi tersebut dengan menggunakan remote kita harus mengaktifkan program pengontrol. Kemudian mengaktifkan menu remote pada pengontrol Winamp. Sistem ini menggunakan dua kanal pengontrol yaitu untuk memilih fungsi dan menjalankannya.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Collections > Koleksi Perpustakaan Di Indonesia > Perpustakaan Di Indonesia > JIPTUMM > S1-Final Project > Dept. Of Electrical Eng > 2002 > Odd Semester |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:39 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:39 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/4217 |
Actions (login required)
View Item |