Mulyani, Penny (2004) STUDI KOMPARASI KECEPATAN SISTEM OPERASI WINDOWS DAN SISTEM OPERASI LINUX DENGAN APLIKASI WS_PING PROPACK. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Perkembangan yang ada dalam suatu sistem operasi yang terus meningkat, dengan fasilitas-fasilitas yang ada untuk memenuhi kebutuhan para user. Dengan melihat hal tersebut setiap sistem operasi memiliki kelebihan dan kekurangan, terutama dilihat dari kecepatan transfer data. Sehingga untuk mengetahui kecepatan transfer data dari setiap sistem operasi yang berbeda akan dilakukan penelitian. Metode penelitian dilakukan dengan beberapa tahap. Penelitian ini terdiri dari tiga tahap. Tahap pertama pembuatan jaringan dengan membentuk jaringan Client-Server dengan menggunakan sistem operasi Windows dan Linux pada Server serta Windows Me pada Client. Tahap kedua, setelah jaringan terbuat dilakukan pengujian dengan pengiriman paket data dari paket data terkecil sampai paket data terbesar yang telah ditetapkan. Tahap terakhir adalah data hasil pengujian dipresentasikan kedalam bentuk grafik. Penelitian mengenai kecepatan sistem operasi dilakukan dengan menggunakan aplikasi WS_Ping ProPack yang didalamnya terdapat beberapa alat Bantu. Alat Bantu yang digunakan ialah alat Bantu Ping dan alat Bantu Throughput yang dipakai di komputer client, pada kedua alat Bantu tersebut di berikan beberapa ukuran paket data yang telah ditetapkan dan di-tranfer ke komputer server. Komputer server akan memberikan respon pada client pada saat menggunakan sistem operasi Windows atau saat menggunakan Linux. Sehingga dapat diketahui sistem operasi mana yang memiliki kecepatan yang lebih baik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2004 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:40 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:40 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/4963 |
Actions (login required)
View Item |