Pengaruh Pengetahuan Pajak Dan KUalitas Pelayanan Pajak Terhadap Kesadaran Wajib Pajak Membayar Pajak (Studi Kasus Kantor Pelayanan Pajak Pratama Majalaya)

Zulfikar, Ricki (2017) Pengaruh Pengetahuan Pajak Dan KUalitas Pelayanan Pajak Terhadap Kesadaran Wajib Pajak Membayar Pajak (Studi Kasus Kantor Pelayanan Pajak Pratama Majalaya). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan pajak dan kualitas pelayanan pajak terhadap kesadaran wajib pajak orang pribadi pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Majalaya. Ditinjau dari kasus yang terjadi belakang ini yaitu rendahnya kesadaran wajib pajak orang pribadi di Indonesia, maka dibuat penelitian untuk melihat faktor apa saja yang membuat kesadaran wajib pajak orang pribadi masih rendah. Metode penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan verifikatif. Unit analisis dalam penelitian ini adalah Kantor Pelayanan Pajak di Majalaya Bandung dengan populasi jumlah wajib pajak yang terdaftar 107.352 wajib pajak. Dari populasi tersebut, dipilih sampel dengan menggunakan teknik sampling. Sampel yang akan diambil oleh peneliti adalah 100 wajib pajak. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data primer dengan media pengumpulan data melalui kuesioner yang dibagikan ke setiap wajib pajak. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: (1) terdapat pengaruh antara pengetahuan wajib pajak dan kualitas pelayanan pajak terhadap kesadaran wajib pajak. (2) terdapat pengaruh antara pengetahuan pajak dan kualitas pelayanan pajak terhadap kesadaran wajib pajak.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Pelayanan, Kesadaran, Wajib Pajak.
Subjects: ?? UNIK1488 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Date Deposited: 10 Nov 2017 03:33
Last Modified: 10 Nov 2017 03:33
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/54073

Actions (login required)

View Item View Item