Subagja, Ginda (2017) Purwarupa Sistem Monitoring Keamanan Toko Emas Family S Berbasis Internet Of Things. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Sistem monitoring berbasis internet of things adalah sebuah sistem yang bisa memantau sebuah tempat dari jarak jauh menggunakan koneksi internet yang terhubung dengan perangkat monitoring yang telah terpasang pada tempat yang ingin dipantau. Purwarupa sistem monitoring keamanan yang dibangun ini akan dijadikan sebagai sebuah sarana untuk memantau tempat penyimpanan brankas di Toko Emas Family S. Tempat pnelitian ini memiliki masalah dengan sumber daya listrik, karena sering terjadi pemadaman secara tidak terduga, untuk pengaplikasian sebuah sistem monitoring untuk memantau keamanan sumber daya listrik menjadi sebuah kebutuhan pokok agar sistemnya tetap berjalan pada saat terjadi pemadaman listrik konvensional. Purwarupa sistem monitoring ini memiliki sebuah daya alternatif yaitu daya dari panel surya yang disimpan didalam baterai untuk mem-backup sistem, jika terjadi pemadaman listrik. Penelitian ini menggunakan metode Prototype dalam pembangunan purwarupa ini dan dengan pengujian black box untuk aplikasi web, pengujian Beta untuk mengetahui kesesuaian dengan kebutuhan dan pengujian perangkat keras untuk menguji kualitas dari perangkat keras purwarupa sistem monitoring. Purwarupa ini bisa dikembangkan menjadi sebuah sistem monitoring dalam skala yang lebih besar yakni sebuah rumah, atau perusahaan yang membutuhkan sistem monitoring untuk memantau keamanan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | IoT, Keamanan, Purwarupa, Mikrokontroller, Monitoring |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2017 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Date Deposited: | 10 Nov 2017 03:34 |
Last Modified: | 10 Nov 2017 03:34 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/54363 |
Actions (login required)
View Item |