Sistem Informasi Manajemen Sumber Daya Manusia Pada PT. Tirta Ratna

Wisesa Segoro Yogi Putra, Tri (2018) Sistem Informasi Manajemen Sumber Daya Manusia Pada PT. Tirta Ratna. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

PT. Tirta Ratna merupakan perusahaan yang bergerak pada usaha pengadaan jasa dan boga diantaranya roti, kue, percetakan, pabrik es, daging olahan, travel wisata serta produk makanan dan minuman. Berdasarkan hasil wawancara dengan Ibu Ni Nengah M selaku ketua personalia PT. Tirta Ratna menyatakan bahwa terjadi masalah dalam proses manajemen sumber daya manusia, yaitu proses rekrutmen calon karyawan tetap baru tidak sesuai dengan kualifikasi jabatan dan kekosongan jabatan yang dibutuhkan terutama pada pendidikan formal dan pengalaman kerja. Selain itu, kesulitan terjadi pada proses pengambilan keputusan karyawan yang akan mendapatkan bonus, kenaikan jabatan dan mutasi. Kesulitan tersebut diakibatkan oleh proses penilaian kinerja karyawan yang sudah dimiliki namun belum mempunya acuan yang jelas dalam penilaian. Adapun model SIM yang digunakan adalah model POAC (Planning, Organizing, Actuating, Controlling). Pengambilan keputusan untuk seleksi calon karyawan tetap baru menggunakan SOP perusahaan dan ditambah dengan tes tulis untuk proses penilaian, sedangkan untuk evaluasi kinerja karyawan menggunakan Metode AHP (Analytical Hierarchy Process). Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diambil kesimpulan bahwa proses pada sistem yang dibangun masih memiliki kemungkinan terjadi kesalahan, akan tetapi secara fungsional dapat memberikan hasil keluaran yang diharapkan, pengguna terbantu dengan adanya sistem tersebut, maka sistem ini cukup membantu PT. Tirta Ratna dalam mengambil keputusan seleksi dan penerimaan calon karyawan tetap baru, promosi jabatan, pemberian bonus dan mutasi karyawan melalui evaluasi kinerja.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Sumber Daya Manusia, Evaluasi Kinerja, Manajemen Perekrutan Karyawan.
Subjects: ?? UNIK1502 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:24
Last Modified: 31 Jan 2019 10:24
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58579

Actions (login required)

View Item View Item