Dwi Santy, Raeny (2018) Analisis kepribadian para pengunjung Mall di kota Bandung dengan menggunakan trait The Big Five Personality.
Full text not available from this repository.Abstract
Menjamurnya bisnis ritel modern saat ini, seperti mall atau plaza di berbagai kota di tanah air tak bisa dipungkiri telah mengubah pola belanja sebagian konsumen Indonesia. Hal ini menyangkut faktor kepribadian dan gaya hidup seperti terjadinya perubahan gaya hidup dan kebiasaan berbelanja. Kenyataannya konsumen seringkali tidak menggunakan pikiran rasionalnya dalam menentukan barang yang benar-benar dibutuhkan. Konsumen membeli produk dengan berbagai alasan , seperti : untuk menghilangkan suasana hati yang buruk, mengekspresikan identitas atau hanya untuk bersenang-senang. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh hasil dari : Kajian deskripsi tentang The Big Five Personality Analisis The Big Five Personality pada pengunjung mall di kota Bandung ; Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Teknik pengumpulan datanya adalah studi literatur dan studi lapangan. Studi lapangan menggunakan observasi, wawancara dan kuesioner. Sampel diambil 300 pengunjung Mall di kota Bandung. Teknik penarikan sampel menggunakan Systematic Random Sampling. Hasil penelitian menunjukkan Pengunjung Mall di kota Bandung memiliki kepribadian openness to experience yang terbuka terhadap hal-hal yang baru, memiliki kepribadian Conscientiousness yang cukup terorganisir, memiliki kepribadian extraversion yang Extravert, memiliki kepribadian agreeableness yang mampu beradaptasi sosial dengan baik, memiliki kepribadian neuroticism yang cukup stabil emosinya.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | ?? UNIK1518 ?? |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Date Deposited: | 31 Jan 2019 10:24 |
Last Modified: | 31 Jan 2019 10:24 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58673 |
Actions (login required)
View Item |