Purba, Indra (2005) USULAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA UNTUK SUBSISTEM KOMPENSASI PADA PT CIBALIGO INDAH TEXTILE M. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Sistem informasi pada perusahaan sebagai suatu organisasi merupakan salah satu aspek yang perlu mendapat perhatian penting karena akan sangat menentukan kelancaran setiap kegiatan untuk kemajuan perusahaan itu sendiri. Sistem informasi yang baik akan memberikan informasi yang cepat, tepat dan akurat dalam rangka mendukung setiap kegiatan perusahaan. Oleh karena itu, diperlukan suatu sistem informasi yang baik dalam pengolahan data perusahaan untuk dapat memenuhi kebutuhan tersebut. Salah satu cara untuk dapat memenuhi kebutuhan informasi tersebut adalah dengan merancang suatu sistem informasi terkomputerisasi yang didukung oleh perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi terutama di bidang sistem informasi dan komputer. Salah satu aspek yang menjadi perhatian penulis dalam penelitian ini adalah mengenai sistem informasi manajemen sumber daya manusia di PT Cibaligo Indah Textile Mills yang belum mendapatkan perhatian dari perusahaan. Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (Human Resource Informastion System/HRIS) adalah suatu sistem untuk mengumpulkan dan memelihara data yang menjelaskan sumber daya manusia, mengubah data tersebut menjadi informasi dan melaporkan informasi tersebut kepada pemakai. Metodologi yang digunakan dalam analisis dan perancangan sistem adalah metodologi terstruktur hingga pembuatan program aplikasi Sistem Informasi Manajemen Sumber Daya Manusia dengan menggunakan software Microsoft Visual Basic 6.0 dangan dukungan Microsoft Access 2000 sebagai database. Keuntungan yang diperoleh dari sistem baru yang diusulkan adalah kemudahan dan kecepatan dalam mengakses data, seperti mencari, mengurutkan dan mem-filter data pada saat diperlukan. Selain itu, sistem baru ini memberikan berbagai informasi baru yang dapat digunakan untuk keperluan analisis manajemen, seperti analisis kehadiran pegawai, analisis penyebaran pegawai pada tiap departemen dan analisis pengeluaran penggajian. Dengan hasil ini tujuan penelitian untuk merancang dan membuat suatu sistem informasi manajemen sumber daya manusia, memberikan kemudahan dalam pengolahan data SDM telah tercapai.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Industri > 2005 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:41 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:41 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/6198 |
Actions (login required)
View Item |