APLIKASI METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT (QFD) DALAM RANCANGAN DAN PENGEMBANGAN PROYEK DENAH RUMAH TIPE 45/100 DI PERUMAHAN TAMAN CIBADUYUT INDAH

Iqbal, Muchammad (2005) APLIKASI METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT (QFD) DALAM RANCANGAN DAN PENGEMBANGAN PROYEK DENAH RUMAH TIPE 45/100 DI PERUMAHAN TAMAN CIBADUYUT INDAH. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Salah satu kebutuhan primer yang sangat penting bagi kelangsungan hidup manusia yaitu kebutuhan akan tempat tinggal yang layak. Pembangunan tempat tinggal yang layak menjadi semakin mudah dan cepat. Tapi kemudahan dan kecepatan ada kalanya kurang atau tidak memperhatikan hal-hal yang penting misalnya faktor kesehatan rumah dan desain rumah yang bersumber pada keinginan konsumennya. Banyak dari deloper yang membangun rumah tidak mempertimbangkan hal tersebut sehingga pada saat konsumen membeli rumah tidak sedikit yang merasa tidak puas dengan desain rumahnya dan memperbaiki atau merombak desain rumahnya menurut kemauannya sendiri. Dengan membangun atau merombak desain rumah akan membuat bertambahnya biaya bagi konsumen dan bagi developer akan mengurangi minat konsumen yang akan membeli rumah. Salah satu developer perumahan di Bandung yaitu PT. Marga Tirta yang menjadi developer bagi perumahan Taman Cibaduyut Indah sedang melakukan proyek pembangunan tahap berikutnya. Dalam pembangunan ini juga perusahaan berusaha melakukan perkembangan pada salah satu denah produk rumahnya (tipe 45/00) untuk meningkatkan tingkat kepuasan konsumen yang akan membeli produknya. Dengan melakukan perbaikan kualitas perumahan yang menitikberatkan pada perbaikan rancangan denah rumah untuk meningkatkan kepuasan konsumennya, maka perlu diterapkan konsep pengembangan rancangan rumah yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan konsumen serta dapat memperbaiki kualitas perumahan secara keseluruhan. Untuk itulah diadakan penelitian mengenai pengembangan rancangan denah rumah tipe 45/100 dengan menggunakan metode Quality Function Deployment (QFD) dengan mengacu pada kepuasan dan keinginan konsumen sehingga didapatkan rancangan denah rumah yang 45/100 yang diharapkan konsumen sebagai tempat tinggal yang sesuai dapat terpenuhi. Dengan dihasilkannya suatu rancangan dan pengembangan denah rumah tipe 45/100 yang berorientasi pada kebutuhan dan keinginan konsumen yang disesuaikan dengan kemampuan dari pihak perusahaan diharapkan dapat meningkatkan tingkat kepuasan bagi para konsumen yang akan membeli produk rumah tipe 45/100 dan dapat meningkatkan keuntungan dari segi pemasaran untuk pihak developernya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Industri > 2005
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:41
Last Modified: 16 Nov 2016 07:41
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/6205

Actions (login required)

View Item View Item