Tri Cahyadi, Arif (2016) Perancangan Informasi Cerita Perang Badar Melalui Multimedia Interaktif. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Pendidikan adalah pembelajaran pengetahuan, keterampilan, dan kebiasaan kelompok orang yang diturunkan dari satu generasi ke generasi. Pendidikan merupakan hal tidak bisa lepas dari kehidupan salah satunya ialah pendidikan karakter. Pendidikan Agama Islam (PAI) adalah salah satu pendidikan yang menjadi tolak ukur dalam pembentukan karakter bagi siswa. Fungsinya sebagai suatu usaha untuk membina dan mengasuh siswa supaya dapat memahami ajaran Islam secara menyeluruh, yang kemudian menjadikan Islam sebagai pandangan hidup. Pada pelajaran Pendidikan Agama Islam, ada salah satu materi yang penting sebagai cerminan siswa untuk memahami dan meneladani dakwah Rasulullah SAW periode Madinah yaitu materi perang Badar. Perang Badar ini dapat menjadi pelajaran bagi kaum Muslim saat ini, dimana dapat membuktikan perjuangan untuk membela di jalan Allah SWT. Memahami dan meneladani hikmah dan nilai-nilai yang ada didalam cerita perang Badar untuk diaplikasikan kedalam kehidupan sehari-hari. Dengan kemajuan teknologi informasi dan komputer saat ini, sangat memungkinkan sebuah pembelajaran bisa terbantu agar lebih efektif dalam penyampaian materi. Dengan adanya perancangan informasi cerita perang badar sebagai media penunjang pembelajaran siswa melalui multimedia interaktif. Tujuannya dapat menjadi sebuah media yang menarik dan interaktif khususnya dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah dan kepada masyarakat umum.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembelajaran, Cerita, Perang Badar, Multimedia Interaktif |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2015 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:35 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:35 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/688 |
Actions (login required)
View Item |