ANALISIS PERBEDAAN KARAKTERISTIK DAN TINGKAT BEBAN KERJA MENTAL KRU STASIUN TELEVISI SAAT BERTUGAS DI RUANG KENDALI SIARAN (CONTROL ROOM)

Fan Alva Slamet, Deddy (2006) ANALISIS PERBEDAAN KARAKTERISTIK DAN TINGKAT BEBAN KERJA MENTAL KRU STASIUN TELEVISI SAAT BERTUGAS DI RUANG KENDALI SIARAN (CONTROL ROOM). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pada saat sekarang ini, orang sangat membutuhkan hiburan dan informasi yang dapat membantu dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu sumber dari hiburan dan berita adalah stasiun televisi. Saat ini semakin banyak stasiun-stasiun televisi baik yang swasta maupun yang bersifat kedaerahan. Tentu saja dengan semakin banyaknya stasiun televisi tentu saja semakin besar persaingan dalam perebutan “kue iklan”, untuk itu diperlukan suatu strategi khusus dalam memenangkan persaingan tersebut. Dalam suatu program acara dikenal adanya 2 teknik pengambilan data yaitu taping dan siaran langsung, pada proses taping apabila terjadi kesalahan masih dapat diperbaiki akan tetapi berbeda dengan siaran langsung, apabila terjadi kesalahan maka akan langsung dirasakan oleh pemirsa dirumah. Adalah ruang kendali siaran (control room) yang memegang kendali kelancaran suatu program acara siaran langsung, dalam ruang kendali siaran terdapat kru-kru yang bertugas antara lain penata acara (director), penata suara (audioperson),operator VTR, operator CG, operator switcher, dan operator CCU yang memiliki tugas dan tanggung jawab masing-masing. Ada beberapa faktor yang dapat menimbulkan beban kerja mental antara lain durasi, shift, peralatan dan teknologi, tingkat kesibukan, dan karakteristik program. Untuk menganalisa faktor-faktor apa saja yang berpengaruh digunakan metode DSWAT yang merupakan modifikasi dari metode SWAT. Dari hasil penelitian diketahui director dan operator VTR dipengaruhi oleh faktor durasi dan shift, sedangkan audioperson dipengaruhi oleh faktor peralatan dan teknologi, dan operator CG serta operator VTR dipengaruhi oleh faktor tingkat kesibukan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Industri > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:43
Last Modified: 16 Nov 2016 07:43
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/7719

Actions (login required)

View Item View Item