APLIKASI PENGGAJIAN PEGAWAI HARIAN DI CV. ENDAH KONSTRUKSI BANDUNG

Azis, Abdul and Hakim, Zaenal (2007) APLIKASI PENGGAJIAN PEGAWAI HARIAN DI CV. ENDAH KONSTRUKSI BANDUNG.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pada era globalisasi sekarang ini perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi begitu pesat, tak terkecuali teknologi informasi. Manusia membutuhkan informasi yang cepat, tepat dan akurat baik untuk perorangan maupun instansi. Setiap instansi baik pemerintah maupun swasta pada saat ini sudah mulai menggunakan komputer untuk menjalankan kegiatan-kegiatannya. Komputer sangat membantu dalam menghasilkan informasi yang cepat, tepat dan akurat yang akan digunakan oleh pihak-pihak tertentu atau oleh pemimpin perusahaan dalam rangka pengambilan keputusan. CV. Endah Konstruksi Bandung perusahaan swasta yang bergerak dalam bidang jasa pelayanan konstruksi bangunan baik itu gedung maupun jalan. Dengan banyaknya kegiatan yang dilakukan CV. Endah Konstruksi Bandung dalam melayani permintaan konsumen, maka CV. Endah Konstruksi Bandung ini membutuhkan suatu informasi yang akurat khususnya dalam pelayanan kepada konsumennya. Pelayanan yang dilakukan oleh CV. Endah Konstruksi Bandung pada saat sekarang ini masih bersifat manual sehingga kurang efektif dan efisien khususnya dalam bidang penggajian karyawannya, pengisian datanya masih terjadi kesalahan dalam penulisan, dan juga pencarian data memerlukan waktu yang lama dikarenakan masih menggunakan cara manual yaitu media alat tulis.dimana untuk media penyimpanan data tersebut dapat mengakibatkan terjadinya penumpukkan data. Komputer adalah sarana media informasi yang dijadikan sebagai alat bantu yang diyakini dapat membantu proses penanganan masalah yang dihadapi. Dengan adanya komputer ini pegawai akan dapat lebih mudah dan cepat dalam mengakses data dibandingkan dengan menggunakan cara manual yang lambat. Oleh karena itu, Praktek Kerja Lapangan ini merupakan sarana bagi mahasiswa untuk dapat membuat suatu program yang nantinya akan digunakan oleh perusahaan dimana mahasiswa tersebut melakukan Kerja Praktek. Dengan Kerja Praktek ini mahasiswa akan tahu masalah-masalah apa saja yang sering dihadapi oleh perusahaan khususnya yang berhubungan dengan komputer, setiap kesulitannya dalam melakukan peng-inputan data ataupun melihat laporan perusahaan yang telah terjadi selama waktu yang telah ditentukan.

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Teknik > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:45
Last Modified: 16 Nov 2016 07:45
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/9520

Actions (login required)

View Item View Item