Papasi, Cornelis and S Soegoto, Herman and Suryana, Taryana (2012) USULAN RANCANGAN APLIKASI SISTEM INFORMASI PADA DISTRIBUTOR BUKU X. Majalah Ilmiah UNIKOM, Volume. ISSN 1411-9374
|
UNSPECIFIED
09-unikom-cornelis-p-jurnal.pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penggunaan sistem informasi bagi usaha kecil dan menengah akhir-akhir ini menjadi mengemuka. Namun membangun atau mengembangkan sebuah sistem informasi haruslah melalui perencanaan dan perancangan yang baik serta dengan memperhatikan faktor-faktor yang menenentukan rekomendasi pemakaian sistem informasi beserta teknologinya. Demikian juga bagi distributor buku x yang ingin menentukan kebutuhan aplikasi sistem informasinya. Penelitian dengan metode deskriptif dengan mengumpulkan berbagai data dan informasi ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang menentukan rekomendasi pemilihan aplikasi sistem informasi beserta rancangannya sebagai bagian dalam usaha mengintegrasi data dalam sebuah sistem informasi. Agar diperoleh kebutuhan aplikasi sistem informasi tersebut maka diperlukan beberapa analisis yang dapat memberikan rekomendasi. Alat analisis tersebut antara lain: 1) Analisis SWOT digunakan untuk mengetahui strategi dengan menggunakan kondisi internal terhadap kondisi eksternal yang dapat mempengaruhi perusahaan, 2) Analisis Balanced Scorecard (BSC) digunakan untuk menurunkan visi dan misi perusahaan kedalam aksi yang sesungguhnya berupa tujuan dan target dalam Key Performance Indicators (KPI), 3) Analisis (Critical Success Factors) CSF digunakan untuk mengetahui faktor kritis agar mencapai target dari tujuan dari hasil BSC, serta 4) Analisis Value Chain digunakan untuk melihat rantai nilai proses bisnis perusahaan mana yang bisa memberikan keuntungan dengan pengurangan biaya ataupun dengan memberikan nilai tambah. Semua analisis tersebut dihubungkan dengan usaha pengembangan sistem informasi pada distributor buku x terutama dengan penggunaan aplikasi sebagai pemecahan permasalahan. Dari hasil penelitian ini diperoleh bahwa Analisis SWOT, Analisis BSC yang ditunjang oleh analisis CSF dan Analisis Value Chain menghasilkan daftar rekomendasi aplikasi sistem informasi sesuai dengan strategi perusahaan kedepan dan proses bisnis yang bersesuaian dengan penggunaan sistem informasi. Aplikasinya yang direkomendasikan adalah: e-commerce b2b, e-commerce b2c, dan aplikasiaplikasi dalam Sistem Informasi Manajemen Distribusi Buku. Aplikasi-aplikasi tersebut kemudian melalui proses perancangan selanjutnya ehingga dihasilkan rancangan portofolio aplikasi, arsitektur data dan teknologi informasi yang akan mendukung berjalannya aplikasi sistem informasi tersebut pada tahap implementasi sistem informasi.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | sistem informasi, bsc, kpi, csf |
Subjects: | Jurnal Tercetak > Majalah Ilmiah UNIKOM |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Direktorat > Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 30 Nov 2016 09:17 |
Last Modified: | 30 Nov 2016 09:17 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/30374 |
Actions (login required)
View Item |